logo blog

8 Destinasi Wisata yang Membuatmu Kangen Madiun

8 Destinasi Wisata yang Membuatmu Kangen Madiun


Madiun adalah sebuah kota di Jawa Timur ini terkenal dengan kuliner Nasi Pecelnya,  karena itu jangan ngaku ke Madiun kalau belum mencicipi nasi pecel. Nah selain nasi pecel ternyata di Madiun juga ada tempat wisata yang layak untuk dikunjungi

Berikut beberapa tempat wisata yang ada di sekitar Madiun barangkali bisa menjadi referensi liburan akhir pekan

1. Alun-alun Madiun

alun-alun madiun



Terletak di pusat kota Alun-alun Madiun ini menjadi magnet bagi warga Madiun untuk menikmati suasana santai bersama teman, pasangan maupun keluarga.  Biasanya menjelang sore hingga malam tempat ini ramai dikunjungi.
Seperti alun-alun pada umumnya di sana juga terdapat, taman, lapangan, wisata kuliner di sekitarnya dan Masjid Terbesar dan termegah di Kota Madiun


2. Makam & Masjid Kuno Taman

makam dan masjid kuno Taman , Madiun


Di Jl. Asahan Madiun ada sebuah cagar budaya yang cukup menarik untuk dikunjungi. Cagar budaya ini berada di kompleks Makam dan Masjid Kuno Taman

Seperti namanya, di tempat ini ada suatu masjid kuno klasik yang tetap berdiri kokoh. Walaupun kuno, masjid ini juga memiliki sentuhan gaya modern berupa tembok, alih-alih kayu. Meski demikian sebagian besar bangunan masjid masih terbuat dari kayu. Termasuk tiang penyangga yang terbuat dari gelondongan kayu bulat. Masjid ini berdiri sejak tahun 1754. Di area masjid ini terdapat  makam Kanjeng Kyai Ageng Mohamad Kholfah yang tak kalah kuno

3. Monumen Kresek

Monumen Kresek Madiun


Ketika tahun 1948 terjadilah sebuah peristiwa huru-hara di Madiun yang melibatkan anggota PKI dan TNI.Atas kejadian peristiwa tersebut pemerintah membangun sebuah monumen yang disebut dengan nama Monumen Kresek

Untuk menjangkau Monumen Kresek  kita harus menempuh sekitar 8 km ke arah timur dari kota Madiun. Lebih tepatnya di desa Kresek, kecamatan Wungu. Luas area monumen Kresek sekitar 2 hektare.
Di sekitar monumen juga ada prasasti batu yang bertuliskan nama-nama prajurit TNI dan warga desa yang gugur menumpas PKI di desa Kresek



4. Air Terjun Seweru

Air Terjun Seweru Madiun


Di Madiun juga terdapat wisata bernuansa alam. Diantaranya ialah Air Terjun Seweru. Meskit tidak terlalu tinggi, air terjun Seweru cukup menarik untuk dikunjungi. Air terjun ini bertempat di desa Kare, kecamaten Kare. Lokasinya ada di wilayah perkebunan kopi Kandangan

Air Terjun Seweru berada di ketinggian kurang lebih 400 mdpl. masih berada di wilayah lereng Gunung Wilis.
Air yang membentuk air terjun Seweru tersebut berasal dari bawah gunung lalu muncul di atas pohon-pohon yang rimbun nan sejuk. Di bawahnya membentuk suatu kolam alami yang seolah-olah memanggil kita untuk berenang
di kolam tersebut.



5. Air Terjun Krecekan Ndenu

Air Terjun Krecekan Nderu


Selain Air Terjun Seweru, satu lagi wisata air terjun yang tak kalah cantik di Madiun. Yaitu Air Terjun Krecekan Ndenu. Meski volume airnya tidak terlalu tinggi, air terjun ini tetap menarik dan eksotis,  Lokasi air terjun Krecekan Ndenu ini juga berada di kecamatan Kare.

Untuk menuju ke lokasi air terjun ini kita harus melewati jalan setapak sekitar satu kilometer,  terdapat bagian jalan yang unik yakni berupa beton yang berbentuk tabung.



6. Peninggalan Situs Nglambangan

Situs Nglambangan Madiun


Madiun termasuk salah satu kota di Jawa Timur yang mempunyai banyak peristiwa bersejarah. Diantaranya peninggalan sejarah kota Madiun adalah Situs Nglambangan.
Situs ini bertempat di desa Nglambangan, kecamatan Wungu. Kurang lebih 8 km ke arah timur dari kota Madiun

Di tempat ini ada beberapa barang/benda peninggalan kuno kerajaan Majapahit diantaranya Pura Lambangsari, petirtaan, punden, Watu Dakon, lumbung, sumur kuno dan Sendang Jambangan.

Dari nama-nama peninggalan yang ada, sudah bisa kita tebak bahwa suasana di sana sedikit mistis. Pada bulan suro/muharram, di tempat ini biasanya masyarakat mengadakan ritual tertentu.

7. Wana Wisata Grape

Wana Wisata Grape Madiun


Wana wisata Grape adalah sebuah tempat wisata yang berada di Kabupaten Madiun Terletak tepat berada di kaki gunung Wilis sekitar 15 Km dari kota Madiun dan berada di pinggiran hutan jati dengan luas areanya kurang lebih 1,5 hektar yang masih di wilayah KPH Madiun.

Tempat wisata ini terdapat sungai jernih yang mengalir dan bersumber dari hulu pegunungan Dungus,  bagi yang hobi camping disana juga bisa melakukan aktifitas olah raga gunung seperti sepeda, hiking, panjat tebing dan berkemah.

8. Taman wisata Umbul

Wisata Umbul Madiun


Terletak di Kecamatan Dolopo, Taman wisata Umbul bukan wahana rekreasi baru di Kabupaten Madiun, Jawa Timur. Bagi warga Madiun Taman wisata ini sudah terkenal sejak puluhan tahun yang lalu karena taman wisata Umbul salah satu wahana rekreasi tinggalan pemerintah Belanda.
 
Taman wisata Umbul menawarkan fasilitas yang cukup menarik antara lain, kolam renang air belerang, kebun binatang mini, pesanggrahan atau pendopo, penginapan, warung, tempat bermain anak, beberapa peninggalan kebudayaan Hindu dan Budha yang berupa patung sapi dan lain-lain.

Sumber http://www.yukpiknik.com/destinasi/wisata-madiun
diedit seperlunya





Bagikan Artikel ini:

1 komentar:

Tulis komentar Anda di sini

Copyright © 2015. Info-info Asik - All Rights Reserved
Template by: Shofia Dewi